Index Sumut – Paguyuban Sinarmas bersama dokter Puji melaksanakan penyuluhan kesehatan, sekaligus berinteraksi langsung dengan murid di Sekolah Bodhicitta, Jln. Selam no. 39-41 Medan, Senin (23/9).

Ketua Pelaksana kegiatan dari Paguyuban Sinarmas, Budiyati menyebutkan, audience dalam kegiatan ini merupakan murid-murid PAUD sehingga dalam menyampaikan materi diiringi dengan lagu dan nyanyian serta contoh peragaan sehingga mudah bagi murid-murid untuk mengerti materi penyuluhan.

Dalam kunjungan tersebut juga dilakukan
Pemberian bingkisan / goodie bag produk-produk Sinar Mas seperti Air Mineral Pristine, Tissue Paseo dan Buku Tulis Sinar Dunia kepada Sekolah Bodhicitta.

Bingkisan diterima langsung pihak dari sekolah yaitu Kepala Sekolah TK Miss Peggy melalui Paguyuban Sinarmas Sumut. Kegiatan ini diikuti oleh 151 orang murid.

“Pihak sekolah sangat mendukung kegiatan penyuluhan yang diselenggarakan oleh Paguyuban Sinarmas ini, karena selain materi yang disampaikan oleh dokter Puji sangat mendidik,” ungkap Kepala Sekolah TK Miss Peggy.

Selain itu, interaksi yang terjadi antara murid dengan dokter cukup akrab sehingga membuat murid-murid mengerti materi penyuluhan dengan baik.

Melihat pada kondisi saat ini yang banyak penyakit-penyakit baru yang cukup cepat merebak, seperti Covid19, Flu Singapore dan terakhir Monkey Pox.

Pihak sekolah sangat menghargai usaha yang dilakukan oleh Paguyuban dan berharap agar kegiatan penyuluhan seperti ini dapat secara rutin dilakukan.

“Sehingga murid-murid bisa mendapatkan informasi pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan badan sejak dini,” tambahnya. (R)

Share: